Hasil UKW di Dumai Paling Memuaskan

Hasil UKW di Dumai Paling Memuaskan

Sasongko Tedjo saat memberikan kata sambutan sekaligus menutup secara resmi UKW angkatan ke 7 PWI Provinsi Riau.


DUMAI, Tribunriau- Hasil pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Kota Dumai paling memuaskan, dari 39 peserta tingkat muda, madya dan utama, yakni 34 peserta dinyatakan lulus atau berkompeten.

Demikian dikatakan Ketua Bidang Organisasi PWI Pusat, Sasongko Tedjo saat penutupan acara UKW, Kamis (30/3/2017) malam di Hotel Grand Zuri.

"Hasil UKW di Kota Dumai ini merupakan rekor, biasanya di daerah lain, angka yang tidak lulus atau belum dapat dikatakan berkompeten bisa mencapai setengah," ujarnya.

Pimpinan Redaksi Tribunriau.com, Darwis Joon Viker (kemeja coklat) dan rekan pers lainnya saat mengikuti rangkaian UKW tingkat utama.


Namun, kelulusan tesebut, lanjutnya, dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya demi kelancaran rekan-rekan pers di lapangan. Tetap berdasarkan kode etik jurnalistik serta aturan yang berlaku.

Dikatakannya, meskipun dinyatakan lulus, harus tetap menggali serta mempertajam ilmu dalam bidang menulis. "Jangan merasa sudah cakap, terus belajar dan gali potensi diri untuk mewujudkan pers yang profesional," pungkasnya yang dilanjutkan menutup acara UKW Provinsi Riau angkatan ke 7 secara resmi.

Sebelumnya, acara UKW dibuka secara resmi oleh Walikota Dumai, Zulkifli AS. Ia berharap, dengan digelarnya acara tersebut, dapat meningkatkan partisipasi rekan pers terhadap pembangunan kota Dumai.(isk)